Provinsi Jambi dengan ibukotanya Jambi memiliki pemandangan alam nan indah yang belum banyak diketahui orang. Seperti beberapa tempat di Sungai Penuh, sebuah kota di Provinsi Jambi. Sungai Penuh adalah kota terbesar kedua di Jambi, yang merupakan daerah pemekaran kabupaten Kerinci. Kota ini adalah pusat kebudayaan melayu tua sehingga banyak peninggalan pra sejarah disini. Selain itu pemandangannya yang indah dan masih belum terjamah berpotensi untuk dikembangkan menjadi tempat wisata.
Bagaimana menuju Sungai Penuh? Sungai penuh terletak di bagian barat kota Jambi, sekitar 9 jam perjalanan darat. Tersedia banyak angkutan umum menuju Sungai Penuh, kamu bisa naik bus dari terminal mana saja di kota Jambi yang berangkat ke arah Kerinci. Dari Soekarno Hatta penerbangan ke bandara Sultan Thaha Syaifuddin Jambi membutuhkan waktu sekitar 1 jam. Untuk jadwal pesawatnya bisa cek disini https://www.hotelmurah.com/tiketpesawat
Jika kamu berencana liburan ke Sungai Penuh, berikut beberapa tempat wisata menarik yang wajib kamu datangi.
Bukit Kayangan, berlokasi di Kawasan Taman Nasional Kerinci Seblat. Ini adalah destinasi wisata terpopuler di Sungai Penuh. Bagaimana tidak, pemadangan alamnya yang bisa kamu saksikan dari ketinggian 1500 mdpl begitu menakjubkan. Pemandangan bukit dan pegunungan yang menghijau oleh lebatnya pepohonan berpadu dengan putihnya awan sangat memukau. Karena inilah bukit kayangan dikenal dengan sebutan negeri di atas awan. Tempat wisata ini bisa jadi tempat terbaik untuk ngabuburit menunggu waktu berbuka puasa.
Jembatan Kerinduan adalah spot favorit tongkrongan anak muda. Jembatan ini terletak di tanah kampung. Paling ramai dikunjungi saat sore hari menjelang maghrib karena saat itu lampu jembatan mulai menyala. Kerlip lampu menambah keindahan pemandangan yang berada tepat di depan jembatan. Pemandangan berupa birunya dereten pegunungan begitu indah dipandang mata. Saat sunset terlihat dari balik bukit melengkapi keindahannya.
Mesjid Raya Hamparan Rawan merupakan masjid paling megah di Sungai Penuh. Mesjd ini sudah ada sejak tahun 1800 an. Masjid yang didesain oleh Angku Lunak ini memiliki arsitektur perpaduan gaya Eropa dan Persia. Sangat terlihat dari corak kubah mesjidnya yang didominasi oleh warna kuning dan hijau. Terdapat 8 tiang yang mengelilingi masjid. Jika liburan ke Sungai penuh kamu harus mengunjungi masjid ini.
Bukit Sentiong adalah tempat terbaik menikmati keindahan kota Sungai Penuh dari ketinggian. Dari atas bukit terlihat jelas pemandangan indah yang mengelilingi kota. Berlokasi tak jauh dari pusat kota, kamu tinggal menuju ke dusun Sungai Akar untuk sampai di Bukit Sentiong.